Perbaikan Jalan Rusak Hanya Sehari, Bukannya Tambah Bagus Malah Berdebu

Promo Jepara - Jalan KH Fauzan menurut rencana akan diperbaiki kondisinya tidak jauh berbeda dengan sebelumnya. Jalan yang rusak parah kemarin, Minggu (17/3) diperbaiki. Perbaikan itu hanya mengeruk batu dan tanah yang menyembul kemudian diratakan kembali dengan campuran pasir dan batu. Sayangnya, perbaikan tidak dilakukan di semua jalan yang rusak. Bahkan hari ini, Senin (18/3) aktifitas perbaikan tak lagi nampak.


“Katanya jalannya diperbaiki, bukannya tambah bagus malah menjadi berdebu,” ujar Rhoudotun, warga Kelurahan Pengkol Kecamatan Jepara Kabupaten Jepara yang rumahnya tidak jauh dari Jalan KH Fauzan.

Bahkan, ruas jalan yang ditanami pohon pisang warga yang kerusakannya nampak parah pun kondisinya tidak jauh berubah. Akibat perbaikan hanya ditambal dengan campuran pasir dan batu, kondisi jalan malah menjadi berdebu. Tanda-tanda bekas pekerjaan perbaikan jalan hanya nampak di pertigaan sebelah selatan Koramil 1 Jepara 1.

“Kalau debunya seperti ini kan malah mengganggu kesehatan,” imbuh Rhoudotun.

Sedangkan kondisi jalan yang rusak parah dan sempat ditanami pohon pisang oleh warga, tepatnya di depan kantor ketahanan pangan yang menurut rencana akan diperbaiki pula, hari ini tak nampak disentuh untuk diperbaiki.

"Perbaikan ini tidak permanen, hanya mengambil aspal-aspal yang tidak layak di lokasi titik lubang untuk kemudian dilubangi, diganti dengan bebatuan kali dan kricak," ujar Bambang, salah seorang pekerja dari DBMP dan ESDM Jepara.

Sumber : http://jaringnews.com

 
Nada Ekanova Atasya © 2013. All Rights Reserved. Powered by Blogger
Top